Loading 0%

Blog

Tetap terkini dengan wawasan bisnis kami, tips ahli, dan berita industri. Tingkatkan pengetahuan Anda dengan tren dan strategi terbaru untuk kesuksesan bisnis.

Kembali

Optimalkan Bisnis Dealer Kendaraan dengan CRM

Waktu Publikasi Selasa, 22 Juni 2021 | Terakhir Diperbarui hampir 4 tahun yang lalu

Optimize Vehicle Dealership Business with CRM

Dealer kendaraan atau otomotif menjadi salah satu pekerjaan yang tidak banyak diminati masyarakat pada umumnya. Hal ini karena modal yang dibutuhkan terbilang besar meskipun memang permintaan pasar terhadap kendaraan selalu meningkat. Keberadaan konsumen otomotif yang tidak sedikit tentunya membuat para pemilik usaha dealer sulit untuk meninggalkan ladang bisnis ini.

Nah, bagi Anda yang kebetulan berprofesi sebagai dealer kendaraan roda dua ataupun empat tentu sadar bahwa bisnis ini memang menjanjikan profit tapi diikuti juga oleh risiko persaingan. Faktanya, ada beberapa strategi yang bisa diaplikasikan oleh pemilik bisnis ini agar tetap bisa bertahan dalam pasar. Salah satunya adalah dengan mengadaptasi teknologi terkini untuk operasional bisnis. Mengaplikasikan software CRM untuk bisnis dealer otomotif merupakan langkah yang tepat. Sebenarnya apa saja yang bisa Anda optimalkan dari bisnis ini dengan CRM?

  1.   Distribusi Lead Lebih Mudah

Membuka usaha dealer tidak berarti Anda hanya berdiam diri di showroom dan menunggu pelanggan. Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan penjualan seperti dengan menjadi sponsor suatu acara hingga mengikuti kegiatan publik sehingga masyarakat menyadari keberadaan dealer Anda. Proses pengenalan ini akhirnya akan berujung pada masuknya prospek. Mengubah prospek menjadi konsumen yang sebenarnya secara manual seringkali memakan waktu dan tenaga. Untuk itu, Anda bisa memanfaatkan CRM agar prospek yang masuk secara otomatis didistribusikan secara merata ke setiap sales. Jadi manager penjualan tidak membuang waktu dan setiap sales bisa mendapatkan kesempatan sama besarnya.

  1.   Meminimalisir Memori yang Terbatas pada SDM

Saat berinteraksi dengan calon pelanggan, mungkin beberapa sales Anda melupakan sesuatu yang penting sehingga penawaran yang baik terlewatkan. Kejadian yang seperti ini bisa sangat merugikan perusahaan jika berlangsung terlalu sering. Berbagai fitur CRM yang bisa menyimpan database konsumen hingga SOP penjualan secara lengkap pasti akan membuat tim sales bekerja lebih optimal.

  1.   Alur Kerja Lebih Jelas dan Lebih Terkontrol

Sebagai pemilik bisnis mungkin Anda tidak akan setiap hari berada di kantor dan mengawasi semua personel. Namun, dengan menggunakan CRM Anda bisa memastikan semua staf bekerja sesuai target dan job desc yang diberikan. Pada akhirnya tidak akan ada keluhan dari karyawan karena mereka hanya akan mengerjakan tugas yang memang sudah dibagikan di sistem sehingga lingkungan kerja juga lebih kondusif.

Anda dapat langsung menghubungi tim kami untuk presentasi lebih lanjut.

Hubungi Kami